Kesembuhan COVID-19 Bertambah Mencapai 4.086.759 Orang

JAKARTA - Perkembangan penanganan pandemi COVID-19 per 28 Oktober 2021 secara nasional, angka kesembuhan harian bertambah mencapai 984 orang sembuh per hari. Adanya penambahan hari ini meningkatkan angka kumulatif kesembuhan hingga menembus angka 4 juta orang sembuh atau tepatnya 4.086.759 orang (96,3%).

Sejalan dengan itu, kasus aktif atau pasien positif yang masih membutuhkan perawatan medis, berkurang lagi sebanyak 295 kasus dan totalnya menurun menjadi 12.440 kasus (0,3%). Sementara pasien terkonfirmasi positif (RT-PCR/TCM dan rapid antigen), hari ini bertambah sebanyak 723 kasus dan kumulatifnya, atau jumlah pasien terkonfirmasi positif yang tercatat sejak kasus pertama hingga hari ini mencapai 4.242.532 kasus.

Disamping itu, pasien meninggal juga bertambah lagi sebanyak 34 kasus dan kumulatifnya mencapai 143.333 kasus (3,4%). Selain itu, dari hasil uji laboratorium per hari, spesimen selesai diperiksa (RT-PCR/TCM dan rapid test antigen) per hari sebanyak 259.541 spesimen dengan jumlah suspek sebanyak 7.248 kasus. 

Untuk perkembangan program vaksinasi, penerima vaksin ke-1 bertambah sebanyak 1.177.757 orang dengan totalnya sudah melebihi angka 116 juta orang atau 116.620.281 orang. Sedangkan penerima vaksinasi ke-2 bertambah 986.251 orang dan totalnya meningkat melebihi 70 juta orang atau angka tepatnya 70.113.618 orang. Serta penerima vaksin ke-3 bertambah 3.483 orang dan kumulatifnya melebihi 1 juta orang atau 1.116.822 orang. Untuk target sasaran vaksinasi berada di angka 208.265.720 orang.

Lebih lanjut, melihat perkembangan penanganan per provinsi, terdapat lima provinsi menambahkan pasien sembuh harian tertinggi. Provinsi Lampung menambahkan 136 orang dan kumulatifnya 44.905 orang, diikuti Jawa Barat menambahkan 97 orang dan kumulatifnya 689.538 orang, Papua menambahkan 86 orang dan kumulatifnya 31.926 orang, DKI Jakarta menambahkan 79 orang dan kumulatifnya 846.718 orang serta Jawa Tengah menambahkan 76 kasus dan kumulatifnya 452.828 kasus.

Lalu, pada penambahan kasus terkonfirmasi positif harian terdapat 5 provinsi dengan angka tertinggi. Yakni di DKI Jakarta menambahkan 131 kasus dan kumulatifnya 861.235 kasus, diikuti Jawa Barat menambahkan 111 kasus dan kumulatifnya 705.430 kasus, Jawa Tengah menambahkan 88 kasus dan kumulatifnya 484.918 kasus, Jawa Timur menambahkan 71 kasus dan kumulatifnya 398.076 kasus serta DI Yogyakarta menambahkan 30 kasus dan kumulatifnya 155.759 kasus.

Selain itu, terdapat 5 provinsi dengan angka kematian harian tertinggi diantaranya di Jawa Tengah menambahkan 6 kasus dan kumulatifnya 30.114 kasus, diikuti Jawa Timur menambahkan 5 kasus dan kumulatifnya 29.608 kasus, Jawa Barat menambahkan 5 kasus dan kumulatifnya 14.693 kasus, Bangka Belitung menambahkan 3 kasus 1.443 kasus serta DI Yogyakarta menambahkan 2 kasus dan kumulatifnya 5.247 kasus.

Disamping itu, hasil uji per hari jejaring laboratorium berbagai wilayah, jumlah kumulatif spesimen selesai diperiksa mencapai 46.040.621 spesimen. Terdiri dari spesimen positif (kumulatif) sebanyak 7.868.682 spesimen dan spesimen negatif (kumulatif) sebanyak 36.472.982 spesimen. Positivity rate spesimen (NAA dan Antigen) harian di angka 0,51% dan positivity rate spesimen mingguan (17 - 23 Oktober 2021) di angka 0,57%. Sementara spesimen invalid dan inkonklusiv (per hari) berjumlah 77 spesimen. 

Untuk jumlah orang yang diperiksa per hari ini ada 164.229 orang dan kumulatifnya 30.791.978 orang. Lalu pada hasil terkonfirmasi negatif jumlah kumulatifnya meningkat menjadi 26.549.446 orang termasuk tambahan hari ini sebanyak 163.506 orang. Sementara positivity rate (NAA dan Antigen) orang harian di angka 0,44% dan positivity rate orang mingguan (17 - 23 Oktober 2021) di angka 0,49%. Secara sebaran wilayah terdampak masih berada di 34 provinsi dan 510 kabupaten/kota. 

Jakarta, 28 Oktober 2021


Tim Komunikasi Komite Penanganan Corona Virus Disease 2019 (Covid-19) dan Pemulihan Ekonomi Nasional

[ISTA/ACU/YOY]



from RSS Feed - Berita Terkini https://covid19.go.id/p/berita/kesembuhan-covid-19-bertambah-mencapai-4086759-orang


Comments

Popular posts from this blog

[SALAH] “setelah di vaksin maka kasus HIV dan kanker akan meledak”