Kesembuhan COVID-19 di Jawa Tengah Meningkat Pesat
JAKARTA - Kesembuhan pasien dari COVID-19 setiap hari terus bertambah. Dari data Kementerian Kesehatan per 30 November 2020, pasien sembuh hari ini, jumlahnya melampui penambahan pasien terkonfirmasi positif. Yakni bertambah lagi sebanyak 4.725 orang. Penambahan harian ini terus meningkatkan jumlah kesembuhan kumulatif menjadi 450.518 orang atau 83,6%. Pada penambahan pasien terkonfirmasi positif harian bertambah sebanyak 4.617 kasus. Untuk jumlah kumulatifnya, atau pasien terkonfirmasi positif yang tercatat sejak kasus pertama hingga saat ini, berjumlah 538.883 kasus. Meskipun demikian, jumlah kasus aktif, yakni pasien COVID-19 yang masih menjalani masa perawatan, per hari ini berjumlah 71.420 kasus atau 13,3% dari pasien terkonfirmasi. Untuk kasus pasien meninggal harian juga masih bertambah sebanyak 130 kasus dan kumulatifnya menjadi 16.945 kasus atau 3,1% dari pasien terkonfirmasi. Selain itu per hari ini jumlah suspek tercatat ada 72.786 kasus. Untuk sebaran wilayah m...